Manfaat Singkong Bagi Kesehatan (Ketela Pohon)

Singkong adalah jenis tanaman yang berasal dari daerah tropis. Jenis ketela ini sudah sejak lalam menjadi bahan konsumsi dari sejak zaman nenek moyang kita yang pada saat itu masih dikonsumsi dengan cara sederhana dengan cara dibakar dan direbus saja.

Saat ini, singkong kebanyakan dikeringkan dan dijadikan tepung yang disebut tepung tapioka. Tidak hanya itu, saat ini sudah banyak jenis makanan buatan yang mejadikan singkong atau pohong sebagai bagian dari bahan dasarnya.

Menkonsumsi singkong tidak kalah dengan mengkonsumsi berbagai jenis makanan lainnya. Ia juga memiliki manfaat yang besar dalam menjaga kesehatan tubuh kita, dan berikut ini merupakan sebagian manfaat yang bisa kita dapatkan dari ketela pohon atau singkong.

Manfaat Singkong Bagi Kesehatan (Ketela Pohon)
Menjaga Kesehatan Jantung Dan Mencegah Kanker

Singkong sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung kita, hal ini dapat mencegah beberapa penyakit terkait dengan sistem kardiovaskular seperti penyakit jantung koroner, stroke, dan serangan jantung. Hal ini karena singkong megandung vitamin C dan Folat. Tidak hanya itu, adanya kandungan vitamin C yang tersimpan dalam jenis ketela ini juga berarti sangat baik dalam mencegah terjadinya berbagai jenis kanker. Hal ini karena Vitamin C dan Folat dapat bertindak sebagai antioksidan yang dapat menetralisir bahaya radikal bebesa dalam tubuh. Dalam 100 gram singkong dapat ditemukan Vitamin C sebanyak 20.6 mg. Jumlah ini dapat memenuhi kubutuhan Vitamin C sebanyak 34% dari total kebutuhan sehari hari. Sementara itu kita bisa mendapakan Folat sebanyak 27 µg atau setarang dengan 7% dari total kebutuhan dalam sehari.

Mencegah Terjadinya Osteoporosis

Kita pastinya menginginkan agar kita memiliki tulang yang sehat, termasuk ketika kita sudah memasuki usia lanjut nanti. Untuk mendapatkan tulang yang sehat, kita memerlukan perawatan tulang. Salah satunya adalah dengan mengkonsumsi ketela pohon atau sinkong. Mengkonsumsi singkong sangat baik dalam mencegah terjadinya penyakit osteoporosis. Hal ini karena singkong memiliki kandungan mineral seperti timbaga dan magnesium.

Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Hal yang tidak kalah pentingnya yang bisa diambil manafaatnya dari buah singkong adalah sebagai penurun tekanan darah tinggi. Hal ini tidak lain karena singkong memiliki kandungan serat. Serat dalam 100g singkong bisa keita peroleh sebanyak 1.8 g yang setara dengan 4% dari total kebutuhan serat dalam sehari.

Menjaga Kesehatan Otot

Untuk menjaga pergerakan tubuh agar tetap stabil, kita perlu menjaga kesehatan otot kita. Agar otot kita tetap sehat dan normal, kita bisa menjaganya dengan secara teratur mengkonsumsi singkong. Singkong merupakan makanan yang bisa kita konsumsi untuk memperoleh protein yang sangat baik dalam menjaga kesehatan jaringan termasuk jaringan otot.

Menjaga Kesehatan Saraf

Menjaga kesehatan saraf adalah hal yang mutlak agar hidup kita tetap normal. Karena sara merupakan sistem yang dapat mengontrol seluruh organ tubuh. Untuk menjaga kesehatan otot, para ahli merekomendasikan singkong untuk dikonsumsi.

Meningkatkan Energi

Setiap hari kita membutuhkan energi, untuk memperoleh energi kita harus mengkonsumsi sesuatu terutama yang mengandung karbohidrat. Karena  singkong tinggi karbohidrat merupakan makanan yang memiliki kandungan karbohidrat yang tinggi ,  maka makanan ini bisa kita konsumsi untuk meningkatkan energi. Dalam 100g terdapat 38.06 g karbohidrat, hal ini mencukupi kebutuhan karbohidrat sekitar 29% dari total kebutuhan karbohidrat dalam sehari 

Mengurangi Nafsu Makan Dan Menurunkan Berat Badan

Manfaat yang juga kita bisa peroleh dari buah singkong adalah untuk mengurangi nafsu makan yang pada akhirnya dapat menurunkan berat badan. Oleh karen itu, beberapa ahli menyarankan untuk mengkosnsumsi singkong untuk menjaga keseimbangan berat badan.