Manfaat Buah Bit Untuk Kesehatan

Bit merupakan buah yang sering diadikan sayuran yang berasal dari Mediterania. Buah ini memiliki banyak nutrisi yang sangat penting bagi tubuh. Beberapa jenis nutrisi tersebut diantaranya adalah vitamin A, B1, B2, B6 dan C. hijau memiliki kandungan tinggi zat besi dibandingkan bayam. Selain itu buah ini juga mengandung banyak meneral seperti kalsium, magnesium, tembaga, fosfor, natrium dan zat besi.

Meski kandungannya tidak terlalu tinggi, buah bit juga menyediakan kandungan kolin, asam folat, yodium, mangan, sodium organik, kalium, serat dan karbohidrat dalam bentuk gula dicerna alam. Oleh karena adanya macam macam nutrisi tersebut, buah bit memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan. Beberapa manfaat dari buah bit diantaranya akan dijelaskan sebagai berikut.

Manfaat Buah Bit Untuk Kesehatan
Mencegah Penyakit Anemia

Anemia dapat terjadi karena tubuh kita kekurangan zat besi. Buah bit merupakan buah yang memiliki Kandungan zat besi yang cukup tinggi. Zat besi ini dapat meregenerasi dan mengaktifkan kembali sel-sel darah merah dan membawa oksigen segar untuk tubuh. Dalam 100g buah bit tersimpan 0.80mg yang setara dengan 10% dari total kebutuhan zat besi dalam sehari.

Mencegah Penyakit Aterosklerosis Dan Menormalkan Tekanan Darah

Buah bit memilki kandungan dua mineral penting, yaitu kalsium dan dan kalium. Kalsium dapat mencegah terjadinya pengerasan pada arteri sehingga terhindar dari penyakit Aterosklerosis. Sementara adanya kalium dalam buah bit dapat menormalkan terkanan darah. Buah bit memiliki kalsium 16mg kalsium atau setara dengan 1.5% dari total kebutuhan kalsium dalam sehari dalam tiap 100 gramnya. Sementara itu buah bit juga mengandung 325mg kalium atau setara dengan 7% dari dari total kebutuhan dalam sehari per 100gramnya.

Mencegah Terjadinya Kanker

Buah bit juga baik dalam mencegah terjadinya berbagai jenis kanker. Hal ini karena buah bit memiliki kandungan vitamin C yang bertindak sebagai bahan anti oksidan dan mempu melawan radikal bebas penyebab kanker. Da;lam 100g buah bit mengandung vitamin 4.9mg atau setara dengan 8% dari total kebutuhan sehari hari. Berdasarkan sebuah penelitian, ditemukan bahwa buah bit dapat mencegah pembentukan sel sel kanker.

Mengobati Sembelit

Buah bit memiliki kandungan serat. Kita semua tahu bahwa fungsi utama serat bagi tubuh kita adalah memperlancar proses pencernaan dan membantu menghilangkan penyakit sembelit. Dengan mengkonsumsi jus bit secara teratur akan membantu meringankan sembelit kronis.

Menghilangkan Ketombe

Hal yang tidak kalah pentingnya yang bisa kita peroleh dari buah bit adalah menghilangkan ketombe. Campur sedikit cuka untuk secangkir kecil jus bit. Pijat ke kulit kepala dengan ujung jari Anda dan biarkan selama sekitar satu jam, lalu bilas. Lakukan setiap hari ini sampai ketombe teratasi

Itulah beberapa manfaat yang bisa kita peroleh jika kita mengkonsumsi buah bit. Konsumsilah buah bit secara teratur, agar kita bisa memperoleh manfaat yang optimal bagi kesehatan kita.